Powered By Blogger

Senin, 02 Januari 2012

Tugas Ilmu Budaya Dasar


Plagiarisme dalam hegemoni kultur

Sebenarnya saya juga kurang memahami maksud dari plagiarisme dalam hegemoni kultur akademi. Tetapi plagiarisme sendiri memiliki arti menjiplak atau mengkopi hak cipta seseorang menjadi miliknya tanpa persetujuan dari pemilik hak cipta itu sendiri.
Jadi, menurut pendapat saya, plagiarisme dalam hegemoni kultur akademi itu mungkin suatu penjiplakan yang dilakukan seseorang dalam bidang pendidikan. Contohnya seperti seorang murid mengklaim tugas temannya sebagai tugas miliknya. Atau suatu hal yang sudah sangat sering dilakukan para pelajar, bahkan mungkin yang sekarang sudah jadi tradisi di sekolah maupun kuliah, yaitu mencontek. Mencontek sendiri sama saja dengan penjiplakan dalam dunia pendidikan, karena   mencontek ialah menyalin tugas seseorang dan mengakui salinan itu sebagai tugas yang kita kerjakan sendiri.
Menurut saya plagiarisme dalam hegemoni kultur akademi ini sudah sangat mewabah di dunia pendidikan Indonesia. Sebagian besar pelajar sekarang sudah tergantung dengan hal plagiarism ini, jika tidak dilakukan tindakan lebih lanjut, sepertinya plagiarisme dalam hegemoni kultur akademi akan menjadi kebiasaan bahkan kewajiban seorang pelajar.
Kita pasti dapat mencegah terjadinya plagiarisme dalam hegemoni kultur akademi agar tidak mewabah terlalu luas lagi, dengan memberi penyuluhan terhadap para pelajar sejak dini, dan melakukan perketatan tata tertib sekolah mengenai penjiplakan, sehingga para pelajar jera, dan  tidak mau melakukan plagiarism itu lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar